Dimotori PCPM, Muhammadiyah Gamping Salurkan Bantuan Air Bersih senilai 17.590.000

Sosial
Ahad, 22 September 2019, atas nama keluarga besar muhammadiyah kecamatan gamping menyalurkan bantuan air bersih di Gunung Kidul. Lokasi penyaluran berada di dusun Songgoringgi, Rt 02, Bohol, Kecamatan Rongkop. Bantuan langsung diterima oleh kepala
dusun yang memang sudah menunggu momen penyaluran air bersih.
“Kami sudah terbiasa hidup seperti ini sejak nenek moyang kami” Ucap didik yang merupakan warga setempat. Sudah 6 bulan dusun ini mengalami kekeringan sehingga sulit mendapat pasokan air bersih. Selama 6 bulan juga, warga setempat selalu mengandalkan bantuan pemerintah, swasta, lembaga atau LSM untuk mendapatkan pasokan air bersih.
Desa bohol ini memiliki 8 pedukuhan, songgoringgi adalah salah satunya. Perkiraan jumlah penduduk satu desa berkisar antara 366 KK yang setara dengan +1312 jiwa. Sedangkan jumlah penduduk dusun songgoringgi terdiri dari 51 KK atau sekitar +190 jiwa.
Kepala dukuh menjelaskan bahwa satu pedukuhan memiliki 6 tampungan air bersih untuk warga. Masing-masing memiliki daya tampung sekitar 12000-18000 liter. Pembangunan tampungan air ini didirikan sejak tahun 2008. Melewati Bak tampungan ini warga mendapatkan pasokan air bersih. Meski sangat membutuhkan tidak pernah terjadi keributan antrian distribusi air di wilayah ini. Semua berjalan dengan tertib dan baik.

Bantuan diberikan dengan mendatangkan truk tangki yang memuat air bersih. Truk tangki tersebut salah satunya berasal dari pracimantoro, JAwa Tengah. Satu truk bermuatan 6000 Liter air bersih. Satu tangki terrsebut seperti keadaan hari ini, cukup 10 jam dipastikan sudah habis disalurkan ke warga setempat. 

Pemuda Muhammadiyah (PM) Gamping menginisiasi program sosial sebagai bentuk tanggung jawab sosial yang penting untuk diperhatikan. PM selanjutnya menjalin kerjasama dengan berbagai lembaga di muhammadiyah gamping dan gunung kidul untuk melaksanakan program ini. Total dana yang diberikan untuk program ini mencapai 17.590.000,-.
Atas bantuan yang diberikan kepala dukuh mewakili warga mengucapkan terima kasih. “Kami sebagai warga sangat berterima kasih atas bantuan ini, jika suatu saat berjalan melewati desa ini, monggo pinarak mampir” ucap beliau dengan tulus.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments