Anti Absen, KOKAM Gamping Gelar Pembinaan Anggota

Sosial

Sejarah mencatat bahwa Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (KOKAM) tidak dapat dipisahkan dari Muhammadiyah secara khusus, secara umum ulama islam. Saat itu KOKAM fokus pengamanan jiwa ulama dalam menjalankan misi dakwah. “Kalau sekarang fokus KOKAM tidak hanya keamanan, ,melainkan kemanusiaan, kebencaanaan dan ekologi” ungkan Komandan KOKAM Gamping, Nur Cahyo Supriyantoro.

Pembinaan KOKAM Gamping tujuan utamanya adalah menjaga soliditas dan silahturohim antar anggota. “KOKAM harus tetap solid, tidak boleh tidak. Jadi pertemuan rutin ini wajib hukumnya” tegas Ndan Toro, Begitu panggilan akrab Komandan KOKAM Gamping ini.
Kegiatan pembinaan ini dilaksanakan Ahad (02/02/2020) di Masjid Al Awwab, Pundung, Nogotirto, Gamping, Sleman. Acara dimulai pada pukul 20.00 – 22.00 WIB diwali dengan apel kedisiplinan. Berikutnya menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Sang Surya, Mars Pemuda Muhammadiyah, dan Mars KOKAM. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan latihan baris berbaris dan latihan fisik.
Materi inti selanjutnya diisi oleh Kang Iwan Setiawan, M.Si terkait dengan Sejarah KOKAM yang lahir pada tahun 1965. Tidak ada tujuan KOKAM didirikan selain semangat untuk menjaga Indonesia dan Persyarikatan. “Sejak awal berdirinya KOKAM, tujuanya adalah menjaga keutuhan Indonesia dan Persyarikatan Muhammadiyah” jelas Kang Iwan
Kang Iwan yang juga menjadi sekretaris Nasional KOKAM ini menjelaskan bahwa KOKAM memiliki tugas baru dalam bidang kemanusiaan, kebencanaan dan ekologi. “Tugas fungsi pokok dan fungsi KOKAM sekarang adalah dalam bidang kemanusiaan, kebencaan dan ekologi.” tutur Kang Iwan.
Meski secara struktural KOKAM merupakan salah satu bidang di Pemuda Muhammadiyah namun KOKAM juga memiliki struktural tersendiri. “KOKAM juga memiliki struktur tersendiri dalam menjalankan fungsinya, misalnya sekretaris, bendahara, dan unit fungsional namun secara komando tetap dalam naungan pemuda muhammadiyah” Jelas Kang Iwan.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments