Gampingcorner.com, Seyegan,- Mengangkat tema “Menyongsong Generasi Emas Pemuda Sleman” Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sleman telah berhasil menyelenggarakan restrukturisasi Sleman Bagian Barat. Wilayah ini mencakup 6 Wilayah yaitu Minggir, Moyudan, Seyegan, Tempel, Godean, dan Gamping. Kegiatan ini dilaksanakan di Nge, Howie, Emperan Medang Seyegan Sleman.
Anggota KNPI terdiri dari pemuda-pemudi pilihan yang berasal dari Organisasi Kepemudaan (OKP) yang resmi dan memiliki struktur lengkap, dari cabang hingga pusat. OKP yang diundang pada Jumat (15/11/19) antara lain Pemuda Muhammadiyah (PM), Nasyiatul Aisyiyah (NA), Gerakan Pemuda (GP) ANSOR, FATAYAT, Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU), Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU), Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Pemuda Katholik, dan Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri (FKPPI).
Hasil dari kegiatan adalah menetapkan susunan pengurus KNPI tingkat kecamatan, minimal pengurus harian. Selanjutnya akan diserahkan pimpinan terpilih untuk segera melengkapi susunan pengurus. Hal ini penting karena KNPI tingkat kecamatan adalah ujung tombak pembangunan bangsa. “Ini bagian tugas dari DPD KNPI” tegas syukron. Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) DIY periode 2016-2019 juga menjelaskan bahwa KNPI tingkat kecamatan merupakan wadah paling bawah menampung potensi dan membangun jiwa kebangsaan pemuda.
Setelah dilakukan rapat secara mufakat, ditetapkan pengurus harian KNPI Gamping sebagai berikut :
- Ketua : Mikail Rakhimi
- Wakil Ketua : Hadid Rahmad Firdaus W
- Sekretaris : Rizki Putri Ramadani
- Bendahara : Sarjiyanto
Sedangkan untuk bidang hanya satu yang sudah diputuskan karena dianggap penting untuk melengkapi susunan pengurus, yaitu bidang komunikasi antar OKP. Amanah ini diberikan kepada Dita Zulfadin Dahlan (Alan). OKP tingkat kecamatan Gamping wajib bergabung untuk memaksimalkan nilai perjuangan organisasinya dalam segala bidang. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Alan 0812 1741 5310. (*Al)